Situbondo

Badan Promosi Pariwisata Daerah Situbondo Dilantik Bupati di Pendopo Graha Amukti Praja

Diterbitkan

-

Badan Promosi Pariwisata Daerah Situbondo Dilantik Bupati di Pendopo Graha Amukti Praja

Memontum Situbondo — Bupati Situbondo H Dadang Wigiarto SH melantik pengurus Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kabupaten Situbondo masa bakti 2017-2021 di pendopo graha amukti praja, Sabtu (16/12/2017) malam.

Pengamatan Memontum.com, dalam acara pelantikan BPPD Situbondo itu Bupati H Dadang Wigiarto SH didampingi Wabup Situbondo Ir H Yoyok Mulyadi M.Si, Sekretaris Badan Promosi Pariwisata Daerah Jawa Timur Ir.Gatot Hariyoso dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Situbondo.

Pelantikan sekaligus pengukuhan BPPD tersebut berlangsung di pendopo Graha Amukti Praja dengan disaksikan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkab Situbondo, ketua Dewan Kesenian Daerah Situbondo dan komunitas lainnya.

Bupati H.Dadang dalam sambutannya mengatakan, Badan Promosi Pariwisata Daerah Situbondo diharapkan mampu mendongkrak wisatawan untuk berkunjung di objek-objek wisata Situbondo pada tahun kunjungan wisata 2019.

Advertisement

“Saya sangat optimis tahun kunjungan wisata 2019 akan berhasil dengan baik. Karena selain ada wisata Taman Nasional Baluran, tapi juga ditopang dengan wisata-wisata yang menarik lain di Situbondo,” ujar Bupati H Dadang.

Lebih lanjut, Bupati H Dadang mengatakan, selain panorama wisata yang indah-indah, Situbondo juga memiliki beragam kebudayaan yang unik dan pantas dipertontonkan kepada wisatawan. Dia juga mengutarakan bahwa Badan Promosi Pariwisata Daerah Situbondo dapat bekerja maksimal dalam menawarkan objek-objek wisata di Kabupaten Situbondo.

“Objek wisata di Situbondo cukup banyak, seperti Kayumas, Pantai Pasir Putih, Pantai Tampora, rafting malam di Samir, Desa Wisata Kebangsaan, Taman Nasional Baluran. Untuk itu, saya minta kepada Badan Promosi Pariwisata Daerah Situbondo terus kompak dan terus membangun jaringan untuk menggaer para wisatawan baik regional, nasional bahkan internasional,” pungkas Bupati yang sudah menjabat dua periode itu.

Data yang berhasil dihimpun Memontum.com, beberapa nama-nama pengurus Badan Promosi Pariwisata Daerah Kabupaten Situbondo yang habis dilantik dan dikukuhkan adalah Ketua Amirul Mustafa, Wakil Ketua I Eko Kintoko Kusumo, Wakil Ketua II Drs Ach. Rusydi Ramly, Sekretaris Ahmad Bismillah Normansyah, Wakil Sekretaris Agus Rejeki Wartono, Bendahara Taufik Hadi Soeriyanto, serta anggota Rosa Tambayong, Candra Firmansyah, dan Putra Dwi Adies Kusuma. (im/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas