Situbondo

Polsek Sumbermalang dan Koramil bersama Masyarakat Gotong Royong buka Akses Jalan di Lereng Gunung Argopuro

Diterbitkan

-

Polsek Sumbermalang dan Koramil bersama Masyarakat Gotong Royong buka Akses Jalan di Lereng Gunung Argopuro

Memontum Situbondo —- Anggota TNI Polri dan masyarakat dusun Sumbertengah desa Sumberargo, Kecamatan Sumbermalang melaksanakan kerja bakti membuat akses jalan penghubung antar dusun untuk memudahkan sarana transportasi masyarakat, Sabtu (10/3/2018) pukul 08.00 Wib.

Faktor geografis Kecamatan Sumbermalang yang berada dibawah / dilereng gunung Argopuro memang sedikit menyulitkan untuk kendaraan bermotor apabila akan masuk ke pelosok-pelosok desa sehingga warga yang berada didusun yang di pelosok masih berjalan kaki apabila akan berkunjung ke dusun lainnya.

Pantauan Memontum.com. Kegiatan kerja bakti tersebut dipimpin Kapolsek Sumbermalang Iptu Nuri serta diikuti Bhabinkamtibmas, Babinsa dan masyarakat membersihkan jalan tebing yang penuh tumbuhan liar dibersihkan dan diratakan agar bisa digunakan sebagai jalan yang dapat digunakan masyarakat sebagai transportasi.

Selama ini masyarakat desa Sumberargo masih melewati area pematang sawah apabila ingin berkunjung dari satu RT ke Rt lainnya atau dusun lainnya sehingga kurang efektif utamanya dalam segi waktu tempuh yang cukup jauh.

Advertisement

Kapolsek Sumbermalang Iptu Nuri saat diwawancarai Memontum.com, menjelaskan setiap hari Jumat dan Sabtu secara rutin akan dilakukan kerja bakti bersama masyarakat untuk menyelesaikan jalan penghubung ini agar semua warga bisa merasakan manfaatnya,tegasnya. (im/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas