Trenggalek

4 Kandidat Sekda Trenggalek, Jalani Test Medical Check Up

Diterbitkan

-

4 Kandidat Sekda Trenggalek, Jalani Test Medical Check Up

Memontum Trenggalek – Empat Kandidat Sekretaris Daerah Kabupaten Trenggalek, menjalani test medical check up. Diketahui 4 pejabat eselon IIb kandidat Sekda Trenggalek inj dijadwalkan jalani tes kesehatan di RSUD dr Soedomo Trenggalek, selama 2 hari.

Tercatat ada 5 pejabat eselon IIb yang mendaftarkan diri menjadi calon kandidat Sekda Trenggalek, namun karena melebihi batasan umur per 31 Desember tahun 2018, sudah lebih dari 56 tahun, satu peserta atas nama Joko Rusianto, Kalaksa BPBD Trenggalek dinyatakan gugur, karena tidak lolos seleksi administrasi batasan umur tersebut.

Saat ini kandidat Sekda Trenggalek menyisakan Agus Yahya yang saat ini menjabat sebagai Kepala Bakeuda, Ir. Mulyahandaka yang menjabat sebagai Kepala Dinas PM-PTSP, dan Ir. Joko Irianto yang menjabat sebagai Kepala Dinas Pariwisata dan ebudayaan serta Catur Budi Prasetyo yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Trenggalek.

Dikonfirmasi terkait hal tersebut, Penjabat Sekda Trenggalek Pariyo membenarkan, pihaknya telah membuka seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama Sekda Trenggalek dan berakhir pada 3 Desember 2018 kemarin. “Dari seleksi terbuka ini didapat empat kandidat calon sekda, ” ucap Pariyo, Minggu (9/12/2018).

Advertisement

Diakui Pariyo, memang tahap pertama dibuka kurun waktu 15 hari kerja, posisi ini tidak ada pendaftar dikarenakan masih ada budaya ewoh pakewoh sesama pejabat daerah.

Setelah dilakukan perpanjangan 7 hari, lanjut pria yang saat ini juga menjabat sebagai Kepala BKD Kabupaten Trenggalek ini, akhirnya jumlah pendaftar Sekda terpenuhi. Ada 5 pendaftar yang masuk namun satu pendaftar gugur karena umurnya melebihi 56 tahun per 31 Desember nanti.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas