Pemerintahan

Apel Gabungan Satgas Pengawasan Prokes

Diterbitkan

-

Apel Gabungan Satuan Tugas (Satgas) Inpres Nomor 6 Tahun 2020.

Dipimpin Kapolres, Dandim 0823 dan Bupati Situbondo

Memontum Situbondo – Kapolres, Dandim 0823 dan Bupati Situbondo Pimpin Apel Gabungan Satuan Tugas (Satgas) Inpres Nomor 6 Tahun 2020 tentang peningkatan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian virus Corona atau Covid-19 di Kabupaten Situbondo, bertempat di halaman Mapolres Situbondo, Senin (24/08/2020) pagi.

Apel gabungan yang dipimpin langsung oleh Bupati Situbondo H Dadang Wigiarto SH, Kapolres Situbondo AKBP Achmad Imam Rifa’i SH SIK M PICT M ISS, bersama Dandim 0823 Situbondo Letkol Inf Neggy Kuntagina SIP diikuti oleh personil gabungan Polres Situbondo dan Polsek Jajaran, Kodim 0823 Situbondo, Satpol PP, BPBD dan Brimob Den B Polda Jatim.

Selain itu juga hadir pada upacara apel gabungan dari jajaran Forkopimda dan Tokoh Agama diantaranya Kajari Nur Slamet SH MH, Ketua PN I Ketut Suarta SH MH, Ketua MUI KH Saiful Muhyi, Kepala BPBD Drs Priyo Andoko M Si, Kasatpol PP Drs Abdur Rasyid, Ketua Al-Irsad Ustad Sodiq, Ketua PD Muhammadiyah Drs Samsuri, Sekretaris PC NU H Zaini Ridwan serta Ketua Bhayangkari, Dharma Wanita dan Persit Candra Kirana.

Kapolres Situbondo AKBP Achmad Imam Rifa’i SH SIK M PICT M ISS dalam kesempatan itu menyampaikan, sesuai Inpres Nomor 6 Tahun 2020, TNI Polri mendukung Pemerintah Daerah untuk melakukan pengawasan pelaksanaan prokes bagi masyarakat dengan cara menggiatkan patroli terpadu atau bersama-sama mengingatkan masyarakat melalui sosialisasi dan edukasi tentang pentingnya protokol kesehatan 3M yaitu, mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker untuk mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19.

Advertisement

“Selain TNI Polri dan Pemda juga melibatkan Toga, Tomas serta Tokoh Pemuda agar pelaksanaan Inpres Nomor 6 Tahun 2020 lebih cepat dan masif informasinya sampai ke seluruh masyarakat Situbondo,“ terang Kapolres AKBP Achmad Imam Rifa’i.

Dalam apel tersebut, Kapolres, Bupati, Dandim memberikan sembako kepada perwakilan TNI, Polri, Satpol PP dan BPBD sebagai bentuk dukungan dan perhatian kepada personil yang bertugas dilapangan agar lebih semangat. Usai apel gabungan, Forkopimda turun langsung sosialisasi terkait protokol kesehatan dan membagikan masker kepada masyarakat dan para pengendara di depan Mapolres Situbondo. (im/mzm)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas