Pemerintahan
Ayam Potong Naik Jadi Rp 38 Ribu per-Kilogram
Memontum Trenggalek – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memantau stabilitas harga kebutuhan pokok di pasar tradisional dan pusat perbelanjaan di hari pertama bulan Ramadan 2021. Dalam pantauannya, ia menemui harga daging ayam yang melonjak naik.
Sebelumnya, harga daging ayam potong masih di kisaran Rp 38 ribu per kilogram. Padahal sebelum bulan Ramadan, harga daging ayam masih dikisaran Rp 30 ribu perkilogram.
Baca juga:
- Pemkab dan Bea Cukai Malang Gencarkan Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal Via Kesenian Bantengan
- Antisipasi Keramaian Penumpang saat Pelantikan Presiden, PT KAI Commuter Perbanyak Toilet dan Kipas Kabut
- Diserang Kabar Miring, Dukungan Masyarakat untuk Abah Anton Makin Menguat
- Sekda Kota Malang Ingatkan Pentingnya Peran Arsitek Lanskap dalam Pembangunan Berkelanjutan
- Peringati Hari Jadi, Pemkab Gelar Jombang Culture Carnival yang Diikuti 40 Peserta
“Jadi yang naik harga daging ayam. Sedangkan daging sapi masih cenderung stabil,” ucap Bupati Trenggalek ini usai meninjau harga kebutuhan pokok di Pasar Karangan, Selasa (13/04/2021) siang.
Untuk bahan pokok yang lain seperti beras, masih aman dan tidak ada lonjakan harga. Tetapi bahan-bahan yang kaitannya dengan pembuatan kue, seperti tepung, telur kemudian minyak, mengalami sedikit kenaikan.
Meskipun naik, tapi masih dalam batas normal karena banyaknya permintaan barang. “Jadi kalau kenaikan krusial karena kehabisan stok, tidak. Kenaikan harga lebih karena diman yang tinggi saja di tengah masyarakat, jelang Ramadhan dan Lebaran,” tegasnya.
Disinggung terkait antisipasi yang dilakukan, Bupati Trenggalek akan melakukan beberapa upaya penstabilan harga. “Tadi sempat saya tanya ayamnya mengambil dari mana. Terus juga saya tanya kalau lokal, masalahnya ada pada kenaikan di sektor pakan,” terang pria yang akrab disapa Mas Ipin ini.
Ia menilai, kemungkinan bisa dilakukan upaya dengan melakukan subsidi pakan untuk ternak. Sehingga nanti harga jualan di pasar bisa lebih stabil.
Untuk menstabilkan kenaikan harga daging ayam, suami Novita Hardiny ini akan lebih serius melakukan upaya pemilihan di sektor produksi.
“Sehingga harga kebutuhan pokok bisa terjaga kestabilannya. Apalagi di bulan puasa sampai menjelang lebaran nanti,” pungkasnya.
Dalam pemantauan harga kebutuhan pokok ini, Bupati Trenggalek di dampingi sejumlah OPD terkait, Plt. Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Ramelan, Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan, Agus Setyono, sejumlah OPD terkait dan perwakilan dari Kodim 0806 dan Polres Trenggalek. (mil/ono)