Jember

Bupati Apresiasi Majelis Dzikir Rotibul Haddad

Diterbitkan

-

Bupati Apresiasi Majelis Dzikir Rotibul Haddad

Seiring dengan Janji Kerja Menjadikan Jember Bumi Sholawat

 
Memontum Jember – Bupati Jember dr. Hj. Faida, MMR., mengapresiasi Majelis Dzikir Rotibul Haddad yang digelar di Masjid Jami’ AL Baitul Amin, Kamis (3/5/2018) malam. Mejelis dzikir yang rutin digelar setiap Kamis malam Wage dalam hitungan kalender Jawa ini, menurut bupati, sesuai salah satu program kerja Bupati Jember. “Majelis dzikir ini sesuai dengan salah satu janji kerja bupati, yaitu menjadikan Jember sebagai Bumi Sholawat,” ungkap bupati di hadapan ratusan jamaah.

Majelis dzikir ini dipimpin oleh H. M. Mushoddiq Fikri Farouq, yang juga pengasuh Pondok Pesantren Riyadus Sholihin, Kelurahan Jember Kidul, Kecamatan Kaliwates. Mengenakan busana berwarna serba putih, Bupati juga mengingatkan agar selalu meminta nasehat kepada Al Qur’an dan hadits apabila mendapatkan masalah. “Memang betul, jangan meminta nasehat ke yang lain-lain. Mintalah nasehat kepada orang mengerti ilmu agama, karena kunci kebenaran tidak kemana-mana, ada di Al Qur’an dan Hadits,” ujarnya.

Tampak Bupati bersama warga

Tampak Bupati bersama warga

Soal meminta nasehat itu, bupati memiliki pengalaman dengan H. M. Mushoddiq Fikri Farouq. Bupati meminta nasehat kepada pria yang akrab dipanggil Gus Fikri itu ketika bingung menghadapi berbagai isu politik. Isu yang membuatnya harus meminta nasehat terkait gratis bagi duafa. Ketika itu bupati sudah akan menghentikan operasi gratis yang telah digelar bertahun-tahun di RS Bina Sehat, karena isu politik.

Untuk menjawab keluhan itu, Gus Fikri mengambil Al Qur’an dan membacakan dua ayat yang terkait dengan problem yang dihadapi bupati itu.

Saat dibacakan dan dijelaskan arti ayat tersebut, bupati menangis. Hingga operasi gratis bagi dhuafa tetap dilanjutkan karena bupati takut banyak warga miskin yang menjadi orang kufur dan tersesat.

Advertisement

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas