Situbondo

Bupati Situbondo Lantik 4 ASN Baru

Diterbitkan

-

Bupati Situbondo Lantik 4 ASN Baru

Memontum Situbondo – Bupati H.Dadang Wigiarto,SH didampingi Wakil Bupati, Ir.H.Yoyok Mulyadi,M.Si melantik empat orang ASN untuk mengisi kekosongan pada beberapa jabatan struktural pemerintahan. Senin (25/6/2018).

Pengamatan Wartawan Memontum.com, keempat orang tersebut yakni :

1) H.Marjulis,SE,.M.Si yang sebelumnya menjabat sebagai camat Bungatan kini sebagai Camat Panarukan;

2) Atep Ruhiyat,S.Sos,.M. Si yang sebelumnya menjabat sebagai sekcam Bungatan kini berganti menjadi Camat Bungatan;

Advertisement

3) Ahmad Saihu,SH yang sebelumnya menjabat sebagai Pengolah Data Pemerintahan Desa pada Kecamatan Banyuglugur menjadi Kepala Seksi pada pemerintahan Kecamatan Banyuglugur;

4) Linda Rosita,SE yang sebelumnya menjabat sebagai Pengolahan Data Pembinaan dan Pengembangan Perekonomian Desa pada Kecamatan Panarukan kini menjabat Kepala Sub Bagian Penyusunan Program dan Keuangan pada Kecamatan Panarukan.

Usai pelantikan, Bupati H.Dadang Wigiarto langsung berpindah tempat untuk memimpin rapat kepariwisataan. Sedangkan pengantar bagi pejabat baru disampaikan oleh Wakil Bupati.

Wabup H.Yoyok dalam arahannya menyampaikan keempat orang tersebut dilantik untuk mengisi kekosongan karena pejabat lama telah pensiun. Posisi yang akan ditempati merupakan posisi penting yang memiliki peran penting pada hidup masyarakat luas.

Advertisement

H.Yoyok berharap keempat ASN yang baru dilantik dapat segera beradaptasi dan melaksankan tanggung jawab barunya dengan baik. Menurutnya, hubungan baik antara umaro dan masyarakat, lalu umaro dan ulama serta umaro yang baik tetap dipertahankan. Untuk semakin mendukung dan menguatkan kehidupan masyarakat dan pemerintahnya.

“Terutama kepada para ulama, karena para ulama yang mengisi kebutuhan rohani para umaro, sehingga tetap berjalan dalam jalan yang benar sesuai aturan agama dan negara,”tegasnya. (im/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas