Blitar

Gedung Bertingkat Menjamur di Kota Blitar, Relawan Dilatih Selamatkan Korban Bencana

Diterbitkan

-

Gedung Bertingkat Menjamur di Kota Blitar, Relawan Dilatih Selamatkan Korban Bencana

Memontum Blitar — Sebanyak 50 relawan nampak antusias mengikuti pelatihan, penyelamatan korban bencana di gedung bertingkat. Pelatihan tersebut dilaksanakan Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Penangulangan Bencana Daerah (Bakesbangpol dan PBD) Kota Blitar, Selasa (20/03/2018) di kompleks Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar.

Ke 50 relawan tersebut terdiri dari personil Satpol PP, Dishub, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Penanggulangan Bencana Daerah (PBD), dan relawan. Kegiatan tersebut dipimpin instruktur dari Surabaya.

Kabid PBD Bakesbangpol dan PBD Kota Blitar, Arson Sodiqien mengatakan, pelatihan ini untuk meningkatkan kemampuan relawan dalam penyelamatan korban bencana. Khususnya, penyelamatan terhadap korban bencana di gedung bertingkat.

“Selama ini, para relawan belum pernah mendapat pelatihan penyelamatan korban bencana di gedung bertingkat,” kata Arson Sodiqien, Selasa (20/03/2018).

Advertisement

Lebih lanjut Arson menyampaikan, meski selama ini jenis bencana di Kota Blitar yang sering terjadi hanya banjir, puting biung, dan tanah longsor, namun pembangunan di Kota Blitar mulai berkembang. Banyak gedung bertingkat yang dibangun di Kota Blitar. Untuk itu, perlu adanya pelatihan penyelamatan korban bencana di gedung bertingkat.

“Semakin dengan perkembangan pembangunan, jumlah gedung bertingkat di Kota Blitar semakin banyak. Untuk itu perlu adanya peningkatan kemampuan penyelamatan korban bencana di gedung bertingkat. Ini untuk antisipasi kalau terjadi bencana di gedung bertingkat. Kami sudah siap untuk melakukan evakuasi korban,” ujar Arson.

Arson menambahkan, dari pelatihan tersebut diketahui banyak relawan yang belum menguasai cara turun dari gedung bertingkat menggunakan tali. Mereka kebanyakan masih terlihat kaku dan takut untuk turun dari gedung.

“Kebanyakan memang masih belum mahir namun dengan pelatihan ini kami harapkan mereka cepat menguasai teknik turun dari gedung bertingkat dengan tali”, pungkas Arson Sodiqien. (jar/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas