Jember

Hai Orang Jember, Kuatkan Dirimu dengan Doa

Diterbitkan

-

Hai Orang Jember, Kuatkan Dirimu dengan Doa

Pengajian rutin Rotibul Hadad kali ini menghadirkan pembicara KH Malik Sanusi dengan mengangkat tema “Kuatkan Dirimu dengan Doa”

Wabup menyampaikan ucapan terima kasih atas terselenggaranya pengajian rutin Rotibul Hadad, kegiatan seperti ini bagian dari peningkatan sumberdaya manusia.

“Pembangunan jalan penting, pembangunan taman juga penting. Tetapi, jauh lebih penting adalah pembangunan manusianya,” tutur Wabup.

KH M Mushoddiq Fikri Farouq atau yang kerap disapa Gus Fikri menyampaikan, pengajian dan sholawat bersama di Masjid Muchlisin berjalan rutin setiap hari Minggu pertama setiap bulan.

Advertisement

Gus Fikri mengatakan, majelis pengajian dapat membimbing kita menuju surga. “Majelis yang seperti ini dapat membimbing kita menuju surga,” katanya.

KH Malik Sanusi di dalam ceramahnya menyampaikan tips untuk mencari jodoh, yaitu dengan mencocokkan diri dengan seseorang yang disukai.

Mencocokkan dari segi ekonomi, materi dan yang terpenting soal agama. “Karena imam yang baik ialah imam yang paham tentang agama Allah, bisa membaca Al-Qur’an dan bisa membawa pada kebaikan,” jelasnya.

Ketika menginginkan sesuatu, lanjutnya, maka meminta dan berdoa kepada Allah, karena niat baik akan diberi jalan dan petunjuk. Meminta kepada Allah perlu istiqomah, supaya bertambah keimanan.

Advertisement

“Sebagai manusia, ayo perbanyak doa. Doa yang yang diajarkan Allah di dalam Al-Qur’an,” terangnya. Doa yang di dalam Al-Qur’an ialah meminta ampun karena punya dosa.

“Setiap manusia pasti punya dosa. Manusia yang terbaik bukan manusia yang tidak punya dosa. Tetapi, manusia yang paling baik, tatkala dia melakukan kesalahan, dia mampu untuk mengakui kesalahan kepada Allah,” Kyai Sanusi. (yud/oso)

 

Advertisement

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas