Kota Malang

Jual 2 Bayi Lutung, Warga Bunulrejo Dijebloskan Kerangkeng

Diterbitkan

-

Jual 2 Bayi Lutung, Warga Bunulrejo Dijebloskan Kerangkeng

Memontum Kota Malang – Gara -gara menjual 2 bayi lutung, Farid Kurniawan Santoso (23) warga Jl Widas, Kelurahan Bunulrejo, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, hingga Minggu (2/12/2018) siang mendekam di balik jeruji Polres Malang Kota. Perlu diketahui bahwa Farid ditangkap pada Rabu (28/11/2018) malam, saat menjual 2 bayi lutung di kawasan Arjosari, Kota Malang.

Aksi penjualan 2 bayi lutung ini di gagalkan oleh Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Jawa Timur. Lutung Jawa adalah satwa dilindungi dan tidak boleh dijual belikan. Saat dikonfirmasi salah satu awak media, Nandang Prihadi Kepala BBKSDA Jawa Timur, mengatakan bahwa petugas SKW V1 Probolinggo bersama anggota RKW 22 Malang BBKSDA Jatim mengamankan dua ekor Lutung Jawa yang masih anakan.

“Penjualnya diamankan di Terminal Arjosari. Saat diamankan, pelaku kedapatan menjual 2 bayi Lutung Jawa,” ujar Nandang.

Dijelaskan bahwa awal mulanya petugas mendapat informasi ada penjualan 2 lutung Jawa melalui sosial media. Per 1 ekor bayi lutung ditawarkan seharga Rp 550 ribu. Dari sinilah petugas melakukan penyamaran dan berpura-pura untuk membeli 2 ekor bayi lutung tetsebut hingga disepakati COD di Terminal Arjosari.

Advertisement

“Tersangkanya kita serahkan ke Polres Malang Kota. Untuk bayi lutung tersebut kini Di Javan Langur Center (JLC), pusat penyelematan satwa,” ujar Nandang melalui pesan WA pada Minggu (2/12/2018) malam.
Kasat Reskrim Polres Malang Kota AKP Komang Yogi Arya Wiguna SH SIK, saat bertemu Memontum pada Sabtu (1/12/2018) siang, membenarkan bahwa tersangka si penjual lutung sudah diserahkan ke Polres Malang Kota dan kini masih dalam.penyelidikan. Termasuk juga bagaimana pelaku bisa mendapatkan lutung tersebut.

“Kami masih melakukan penyelidikan. Sebentar lagi pelaku akan dirilis. Pelaku awalnya diamankan oleh petugas BKSDA Jatim saat sedang menjual 2 bayi lutung,” ujar AKP Komang. (gie/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas