Bondowoso

Majelis Pesantren Indonesia Gandeng BAKTI Kominfo RI Gelar Sosialisasi TIK

Diterbitkan

-

Kegiatan sosialisasi tentang teknologi informasi dan komunikasi di di Pondok Pesantren Nurul Ulum Desa Cindogo Kecamatan Tapen, Kamis (22/11).

Memontum Bondowoso – Majelis Pesantren Indonesia bersama Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI Kominfo RI) menyelenggarakan sosialisasi tentang teknologi informasi dan komunikasi di beberapa daerah yang ada di Provinsi Jawa Timur. Salah satunya di Kabupaten Bondowoso, Kamis (22/11/2018).

Kegiatan yang berlangsung di Pondok Pesantren Nurul Ulum Desa Cindogo Kecamatan Tapen itu, para santri dibekali ilmu teknologi informasi komunikasi (TIK). Adapun tema sosialisasi Pemberdayaan Masyarakat dalam Pengelolaan Dan Pemanfaatan Teknologi Informasi Dan Komunikasi Guna Menunjang Pembangunan Redesain USO. “Kegiatan ini bertujuan untuk membangun sebuah gagasan dan pola pikir cerdas dan bijak kepada masyarakat daerah bahwa perkembangan teknologi dan informasi sangat bermanfaat bagi kehidupan masyarakat,” jelas Ahmad Sirojuddin, selaku penyelenggara acara tersebut.

Kedepannya dari masing-masing pesantren akan dididik untuk menjadi guru atau motivator yang akan mengarahkan santri untuk berwirausaha. “Diharapkan pasca kegiatan tersebut para santri dan masyarakat menjadi terpacu dalam mengelola dan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi guna meningkatkan taraf dan kualitas hidup untuk menjadi lebih baik lagi,” ujar Ustad Bakir Bahawi, Sag, Ketua Yayasan mewakili Drs KH Junaidi Mu’thi Pengasuh PP Nurul Ulum.

Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 300 peserta dari santri dan masyarakat sekitar tersebut menghadirkan beberapa narasumber yang ahli dalam bidangnya masing. Mereka, Dr. Ir. Sudjatmogo, M. Sc membahas pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, juga ada pelaku bisnis sekaligus konsultan Yayasan Santripreneur Indonesia, KRT. Noor Wahjudi, SIP., yang memberikan motivasi bagi para santri untuk menumbuhkan jiwa wirausaha seiring perkembangan teknologi dan infromasi.

Advertisement

Selain itu ada KH Ahmad Sugeng Utomo dari Majelis Pesantren Indonesia yang juga sebagai Inisiator  santripreneur dengan materi yang membahas tentang kesiapan pondok pesantren menerima layanan teknologi informasi dan komunikasi.

Pantauan Memo X di lapangan, sosialisasi dimulai pukul 09.00 WIB di Gedung Gedung Aula, Pondok Pesantren Nurul Ulum Cindogo. Acara tersebut dihadiri Saiful Bahri, Kabid Persandian Dan Statistik Dinas Kominfo mewakili Bupati Bondowoso, perwakilan Dinas Pendidikan Bondowoso, Kepala Kemenag Bondowoso, Kapolsek Tapen, Danramil Tapen, Camat Tapen, Kepala Desa Cindogo dan para ustad pondok pesantren. (ifa/ono)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas