Situbondo

Pimpin Apel, Camat Mlandingan Harapkan Peningkatan Kedisiplinan dan Profesionalisme ASN

Diterbitkan

-

Memontum Situbondo – Kedisiplinan merupakan salah satu bagian yang mempengaruhi keberhasilan suatu organisasi. Baik organisasi pemerintah maupun organisasi non pemerintah.

Hal tersebut disampaikan Camat Mlandingan Idha Arum Bawana, SSTP. M.Si, saat pimpin pelaksanaan apel kedisiplinan setiap tanggal 17 yang diikuti oleh para pegawai lingkup Pemerintah Kecamatan Mlandingan Kabupaten Situbondo. Yang bertempat di halaman kantor Kecamatan Mlandingan, Senin (17/9/2018).

“Oleh karena itu, keberhasilan suatu organisasi dan program kerja sangat ditentukan oleh unsur kedisiplinan manusianya itu sendiri”. ujar Camat Mlandingan Idha Arum Bawana, SSTP. M.Si.

Idha berharap, berharap kepada setiap ASN khususnya di Lingkungan Pemeriantah Kecamatan Mlandingan dapat menyadari bahwa sebagai pelayan masyarakat, agar mampu melayani masyarakat dengan baik dan tanggap terhadap berbagai dinamika sosial yang ada ditengah-tengah kehidupan masyarakat.

Advertisement

Pada apel kaliini, Camat Mlandingan kembali mengingatkan kepada setiap ASN untuk meningkatkan semangat kerja, dedikasi dan tanggung jawab dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, yang disertai dengan peningkatan disiplin dan profesionalisme untuk mencapai target kinerja yang telah ditetapkan.

“Sebagai ASN yang telah diberikan amanah dalam memegang jabatan agar terus mengemban tugas pokok dan fungsinya dengan baik sesuai dengan aturan yang berlaku demi terwujudnya Kota Sibolga yang sejahtera, maju, dan berdaya saing”. Imbuhnya. (Yud/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas