Kabupaten Malang

Polsek Kasembon Usut Perusakan 20 Kijing Makam di Desa Pait

Diterbitkan

-

Polsek Kasembon Usut Perusakan 20 Kijing Makam di Desa Pait

Memontum Malang – Usai viral di media sosial, perusakan makam di Dusun Tangkil, Desa Pait, Kecamatan Kasembon diselidiki oleh Polsek Kasembon. Total ada sekitar 20 makam yang dirusak kijingnya oleh orang tak dikenal, diduga aksi tersebut dilakukan malam hari.

“Hari ini tadi, Rabu (15/8/2018) jajaran kami langsung mengecek lokasi. Kijing sudah rusak porak poranda, kami akan menyelidiki apa motif dan siapa pelakunya nanti, ” ungkap AKP Joko TW, Kapolsek Kasembon kepada Memontum.com (Grup Harian Pagi Memo X).

Awalnya, ungkap Joko, sebelum viral ada warga yang melaporkan kejadian pengrusakan. Setelah itu, informasi pun meluas dan didengar oleh banyak warga. Diduga orang tak bertanggung jawab tersebut orang gila atau tidak pihaknya akan mencari tahu.

” Kami menduga pengerusakan dilakuka di waktu bersamaan. Orang gila atau bukan belum tau, nanti pasti kita dalami,” tambah dia.

Advertisement

Untuk mengantisipasi perusakan lanjutan, Babinsa Pait dan polisi menjaga makam tersebut. Diduga pelaku ini merusak kijing makam menggunakan batu.

Sebelumnya, warga baru tahu perusakan ini pada Sabtu (11/8/2018) malam. Saat itu warga akan memakamkan warga yang meninggal dunia dan kaget mengetahui keadaan di makam berserakan pecahan batu dan semen bekas kijing.

Salah satu warga bernama Diono yang menyaksikan langsung ke lokasi sempat kaget melihat kondisi makam. Bahkan Diono sempat mengerutkan dahi, dirinya bingung tujuan pengerusakan sendiri karena sebab apa?

” Kurang penggawean mas seng ngrusak iki. Maksude opo, tujuane opo? Paling wong gendeng (kurang pekerjaan mas yang merusak. Maksudnya apa, tujuannya apa? Mungkin orang gila),” tutupnya. (lih/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas