Situbondo

Wakil Bupati Situbondo Ir H Yoyok Mulyadi, bersama Forkopimda Hadiri Prosesi Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan PPL Se-Kabupaten Situbondo.

Diterbitkan

-

Wabub Situbondo Ir.H.Yoyok Mulyadi,M.Si saat menghadiri prosesi Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan PPL Se-Kabupaten Situbondo.(im)

Memontum Situbondo— Wakil Bupati Ir H Yoyok Mulyadi, M.Si bersama forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) menghadiri prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pengawas pemilihan lapangan (PPL) Se-Kabupaten Situbondo di GOR Baluran Situbondo, Kamis (18/1/2018).

Pantauan Memontum.com. Dalam sambutannya Wakil Bupati, Ir. H.Yoyok Mulyadi,M.Si berharap PPL bisa menjadi ujung tombak kelancaran pesta demokrasi di Kabupaten Situbondo. PPL agar tidak enggan menjalin komunikasi dengan PPS, Panwascam dan Panwaslu.

“Bapak ibu sekalian harus bisa bertindak tegas terhadap siapapun, tentunya dengan cara dan komunikasi yang baik,” jelasnya.

PPL juga diminta untuk bersikap netral, tidak berpihak kepada pihak manapun. Sehingga, kerawanan-kerawanan sosial dan konflik dapat ditekan dan dihindari.

Advertisement

“Salam dari Bapak Bupati. Agar PPL bekerja sesuai dengan aturan dan jalur hukum yang sesuai,” papar Wakil Bupati H.Yoyok Mulyadi.

Dalam akhir sambutannya Wabub Situbondo H.Yoyok Mulyadi. Menyampaikan “Atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo mengucapkan terimakasih kepada Kapolres dan Dandim berserta jajarannya. Serta berharap tidak ada konflik sampai hari H pelaksanaan Pilkada Jawa Timur, Juni 2018 mendatang,” katanya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Situbondo Murtapik,S.Sos dalam arahannya juga berharap, dengan dilantiknya PPL Se-Kabupaten Situbondo ini, mereka bisa bekerja secara profesional serta mempunyai integritas dalam menjalankan tugas mereka di masing-masing desa. Dengan semakin dekatnya pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim 27-Juni 2018 mendatang, Panwaskab Situbondo mulai tancap gas dalam menjalankan seluruh kegiatan hingga usai.

Dengan demikian, nantinya PPL dapat membantu Panwaskab dalam perhelatan politik sesuai aturan undang-undang yang berlaku. Terlepas dari itu, Ketua Panwaskab juga meminta.

Advertisement

“Agar PPL menunjukkan integritas dan profesionalisme dalam melaksanakan kinerja persiapan Pilgub nanti, dengan harapan berjalan sukses dan demokratis,” paparnya. (im/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas