SEKITAR KITA

Jelang Agustusan, Warga Mulai Hias Kampung dengan Pernak Pernik Ratusan Lampu Hias

Diterbitkan

-

Memontum Probolinggo – Menjelang peringatan Hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia, warga Kelurahan Mangunharo, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, mulai mempercantik kampung dengan pernak pernik lampu hias khas kemerdekaan. Beragam hiasan pernak-pernik, baliho dan bendera, pun sudah dipasang di sepanjang jalan hingga gang-gang rumah atau perkampungan.

Seperti yang terlihat di salah satu kampung di Rt02 RW09, sejumlah warga membuat hiasan serta pernak pernik lampu, juga bendera yang dibuat dari bahan limbah rumah tangga. Bukan sekedar hiasan, jika dilihat lebih dekat, lampu-lampu yang menghias tersebut berada di atas seperti bintang di langit.

baca juga

Advertisement

“Kami bersama Ketua Rw dan Rt juga warga kampung, sengaja pasangkan lampu-lampu hias tersebut agar terlihat hidup,” kata salah satu warga, Adi, Sabtu (07/08) tadi.

Hiasan pernak pernik itu, tambahnya, dibuat sudah jauh-jauh hari dan dipajangkan dari tanggal 1 Agustus hingga 30 Agustus nanti.

Tidak hanya itu, setiap gapura yang ada di kampung, pun juga dihias menggunakan seterofoam bekas yang dipercantik dengan ulasan cat. Ada juga, gapura yang diatasnya dihias dengan banyak lampu.

Sedangkan untuk jalan gang yang ada di kampung, juga tidak lepas dari hiasan pernak pernik. “Hiasan pernak pernik ini kami buat bersama warga untuk menyambut hari kemerdekaan,” imbuh Ketua RW 09, Umar. (geo/sit)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas