Blitar

Pemkab Blitar Bagikan Rastra Gratis Selama 2 Bulan

Diterbitkan

-

Pemkab Blitar Bagikan Rastra Gratis Selama 2 Bulan

Memontum Blitar — Pelaksanaan Bantuan Pemerintah Non Tunai (BPNT), dan juga Program Beras Sejahtera (Rastra) Tahun 2018 agar dapat tersalurkan tepat sasaran, terus diupayakan Pemerintah Kabupaten Blitar. Program Bansos Rastra ini direncanakan akan berupa non tunai.

Menurut Kepala Bagian Ekonomi dan Pembangunan Pemerintah Kabupaten Blitar, Tuti Komaryati, sesuai dengan program dari Presiden, bahwa program Rastra ada perubahan, yaitu masyarakat akan menggunakan kartu dengan data nama dan alamat. Hal ini dilakukan dengan harapan bisa tepat sasaran.

“Jadi di Bulan Januari dan Februari ini, tidak ada lagi program Rastra dengan biaya tebus atau gratis, tetapi ada bantuan sosial pangan. Setiap keluarga akan mendapatkan 10 kilogram dan gratis tidak perlu menebus”, kata Tuti Komaryati kepada wartawan, Rabu (31/1/2018).

Tuti Komaryati menambahkan, sebelumnya bantuan beras sebanyak 15 kilogram dengan menebus perkilonya Rp 1.600. Namun, jika program ini sudah berjalan, baru menggunakan kartu Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dan setiap kartu ada nilai rupiahnya sebesar Rp 110 ribu.

Advertisement

“Kartu dengan nilai uang Rp 110 ribu itu bisa digunakan untuk menebus beras dan telor di warung-warung yang sudah ditentukan. Kalau penanganan masalah BPNT ini tentu leading sektornya ada di Dinas Sosial. Namun secara teknis, masyarakat bisa mengambil BPNT ini tidak tiap bulan, tetapi 2 atau 3 bulan sekali bisa diambil, dan nilainya akan diakumulasikan”, ungkap Tuti Komaryati.

Lebih lanjut Tuti Komaryati, untuk tahun 2017 lalu, semua bantuan Rastra sudah tersalur dan tidak ada tunggakan. “Alhamdulillah tahun lalu semuanya sudah tersalurkan,” pungkas Kepala Bagian Ekonomi dan Pembangunan Pemerintah Kabupaten Blitar. (jar/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas