Trenggalek

Jabat Ketua PDIP Trenggalek, Nur Arifin Segera Konsolidasi

Diterbitkan

-

Bupati Trenggalek, Mochammad Nur Arifin

Memontum Trenggalek – Pasca dipilih menjadi Ketua Dewan Perwakilan Cabang Partai PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek, Mochammad Nur Arifin mengaku masih belum mengetahui secara resmi kabar tersebut. Pasalnya, saat penetapannya sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan berlangsung, ia tidak berada ditempat lantaran tengah berada di ibu kota Jakarta.

Dikonfirmasi terkait penetapan dirinya menjadi Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek, Nur Arifin mengaku sudah mendengar kabar tersebut.

“Saya sudah tau kabar itu. Tapi secara resmi, saya belum melihat suratnya, ” tegas Arifin, Rabu (10/07/2019).

Diakui Arifin, saat penetapan yang dilakukan dalam Konferensi Cabang di Kota Madiun pada (07/07/2019) kemarin, ia tidak hadir karena Trenggalek menjadi salah satu peserta dalam Pagelaran Seni Budaya Daerah di TMII Jakarta.

Advertisement

Bahkan dalam kegiatan yang berlangsung di ibu kota tersebut, Kabupaten Trenggalek mendapat penghargaan atas keberhasilannya menarik kunjungan wisatawan dengan aktif mempromosikan potensi wisata daerah.

Disinggung terkait visi misi dalam masa kepemimpinanmya sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek, suami Novita Hardiny ini mengaku tidak memiliki gigi misi.

“Tidak ada visi misi. Tapi insyaallah kedepannya saya akan menjalankan amanah tersebut sesuai peraturan yang ada, ” imbuhnya.

Selain itu, dalam waktu dekat dirinya juga masih akan melakukan konsolidasi ke bawah dan bersilaturahmi dengan tokoh – tokoh yang ada di Trenggalek.

Advertisement

Ia juga mengaku tidak tau persis, bagaimana dirinya bisa ditetapkan sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek. “Saya justru tidak tau mekanisme seperti apa, kok saya ditetapkan sebagai Ketua. Tapi mau bagaimana pun, ini adalah amanah dan tugas yang harus dijalani dengan sebaik – baiknya, ” pungkas Arifin.

Perlu diketahui, bahwa sebelumnya Ketua DPC PDI Perjuangan periode 2014 – 2019 dijabarkan oleh Doding Rahmadi. Dan dalam Rapat Kerja Cabang (Rakercab) tahun 2019 yang digelar di aula Kantor PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek beberapa waktu lalu, menunjuk 3 nama yang akan maju sebagai kandidat Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek periode 2019 – 2024.

3 kandidat yang diusulkan tersebut adalah Doding Rahmadi, Hari Langgeng dan Pranoto. (mil/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas