Kediri

Akhirnya Bulog Distribusikan Beras Sachet

Diterbitkan

-

Memontum Kediri—–Setelah melalui kajian yang sangat akurat, akhirnya  Perum Bulog Sub Divre Kediri mulai mendistribusikan  beras sachet kemasan 200 gram kepada masyarakat, dengan harga jual Rp 2.500 / sachet. Kepala Perum Bulog Sub Divre Kediri Defrizal mengatakan, jumlah produk beras sachet itu dipastikan terus bertambah, namun untuk saat ini masih sebatas promosi,  sehingga memberikan batasan jumlah produksi beras. “Didistribusi mulai hari ini, namun sifatnya masih sebatas uji coba, masih promosi untuk mengenalkan pada masyarakat, ” katanya kepada wartawan Selasa (17/7/2018).

Saat ini, lanjut Defrizal, masih tersedia 200 kemasan di dua Rumah Pangan Kita (RPK) dan nantinya akan terus ditambah. Namun demikian penambahan itu disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat. ” Penambahan jumlah produksi beras itu, menyesuaikan minat dan antusias masyarakat, ” lanjutnya.

Defrizal yakin, beras kualitas premium yang menyasar kalangan menengah ke bawah itu bakal ramai diburu masyarakat karena harganya lebih murah. “Kalau dikalkulasi ketemunya sekitar Rp 12.500. Padahal harga eceran tertinggi (HET) beras kualitas premium sekitar Rp 12.800 per kg, ” pungkasnya.

Berdasarkan informasi, dalam program lanjutan, selain memasarkan beras kemasan 200 gram di RPK, Bulog Sub Divre Kediri  akan menjual beras kemasan sachet itu  ke sejumlah pedagang pasar dan beberapa toko peracangan.(aji/im/yan)

Advertisement

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas