Berita

DPPKB Situbondo Laksanakan Pemasangan Implan Gratis

Diterbitkan

-

Pemasangan implan gratis di wilayah tengah di Kantor DPPKB Kabupaten Situbondo. (her)

Memontum Situbondo – Sebagai wujud kepedulian pemerintah dalam menekan dan antisipasi meningkatnya angka kehamilan khususnya di tengah pandemi Covid-19, maka Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Situbondo melaksanakan pemasangan implan gratis di wilayah tengah di Kantor DPPKB Kabupaten Situbondo, Jumat (28/08/2020) pagi.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Situbondo Drs Imam Gazali M Si menerangkan, bahwa pemasangan implan gratis adalah program pemerintah yang ditujukan kepada masyarakat kurang mampu dengan target 25 sampai 30 akseptor untuk meminimalisir meningkatnya angka kehamilan.

Sambung Imam Gazali, terkait data akseptor yang mengikuti pemasangan implan gratis salah satunya berdasarkan dari data AKP dan data dari para penyuluh yang tersebar di Kecamatan, desa serta dusun.

“Selama pemasangan implan gratis, pihak DPPKB Situbondo dibantu oleh tim medis para bidan yang profesional,” ungkapnya.

Advertisement

Lebih lanjut Imam Gazali menegaskan, mari sukseskan program keluarga berencana dengan pengendalian jumlah penduduk seperti pemasangan implan gratis saat ini.

“Kita tahu jika masyarakat memasang implan secara mandiri biayanya cukup mahal. Perkiraan sementara permintaan pelayanan per Kecamatan Se-Kabupaten Situbondo pada tahun 2020 untuk pemasangan implan sebanyak 1509 permintaan,” pungkasnya. (her/mzm)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas