Kabar Desa

HUT Desa Tirtomarto ke-72 Dimeriahkan Pertunjukan Orkes Dangdut

Diterbitkan

-

Ir Joni Suhariyanto Kades Tirtomarto
Ir Joni Suhariyanto Kades Tirtomarto

Memontum Malang – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Desa Tirtomarto Kecamatan Ampelgading Kabupaten Malang beberapa waktu lalu dimeriahkan dengan pertunjukan orkes dangdut.

“Ada beberapa rangkaian acara, seperti santunan anak yatim, berlanjut ziarah makam leluhur yaitu para bedah karawang Desa Tirtomarto,” terang Kades Tirtomarto Ir Joni Suhariyanto Kamis (3/10/2019) kemarin.

Pertunjukan Orkes Dangdut HUT ke-72 Desa Tirtomarto

Pertunjukan Orkes Dangdut HUT ke-72 Desa Tirtomarto

Tambah Kades ke-5 di desa berpenduduk 5900 jiwa ini, Desa Tirtomarto berdiri sejak tanggal 24-September 1947 silam. Sebagai Kades pertama masih kata Kades yang jabatannya masuk tiga periode ini yaitu Wongsoredjo(1947-1967), Wiro Satidjan (1967-1977) berlanjut kepemimpinan Hadi Suwarno HardjoSumarto (1977-1999) dan Sidik (1999-2007) yang sekarang masih hidup.

“Sebelum masuk puncak acara yaitu orkes dangdut, kami bersama warga juga mengadakan selamatan dikantor desa. Selain dihadiri oleh Muspika, BPD dan tokoh masyarakat juga seluruh Kepala Desa se-wilayah Kecamatan Ampelgading, ” ulas Ketua Paguyuban Kepala Desa Kecamatan Ampelgading ini.

TUMPENGAN : Terima tumpeng dari Achmad Sofi Nuralam Camat Ampelgading. (H Mansyur Usman/Memontum.Com)

TUMPENGAN : Terima tumpeng dari Achmad Sofi Nuralam Camat Ampelgading. (H Mansyur Usman/Memontum.Com)

Diusia Desa Tirtomarto yang ke-72 tahun ini, Joni berharap kedepan lebih bagus,masyarakat lebih sadar untuk bersama-sama membangun desa.

Disinggung terkait pembangunan yang sudah ia laksanakan untuk periode kedua,terang Joni yaitu beberapa infrastruktur, sarana prasarana, seperti PAUD, bedah rumah dan beberapa talud (plengsengan) dengan alokasi DD/ADD tahun 2018.

Advertisement

“Untuk pembangunan di tahun 2019 yang kami lanjutkan saat ini sudah terserap 80%. Seperti rabat betton, drainase, bedah rumah dan e-warung untuk BUMDes Bumi Marta, ” tandas Joni.

Tak hanya itu, Desa Tirtomarto juga digelontor beberapa bantuan baik dari Propinsi Jawa Timur maupun Pemkab Malang.

ziarah makam para Kades terdahulu dan santunan anak yatim.Seperti pembangunan rabat betton sepanjang 780 meter di RT20 dan RT21.Kemudian pagar keliling lapangan hurup U sepanjang 250 m. Ada lagi bantuan papinisasi sepanjang 4 KM dari Dinas Cipta Karya Kabupaten Malang. (sur/oso)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas