Kota Batu

Kampanye Millenial Road Safety Festival, Polres Batu Manfaatkan RRI Malang

Diterbitkan

-

SOSIALISASI : Kegiatan sosialisasi Millenial Road Safety Festival yang digelar di radio RRI Malang oleh Kbo Lantas Iptu G Windu Hadi

Memontum Batu –Satlantas Polres Batu gelar kampanye Millenial Road Safety Festival di radio RRI Malang dengan sasaran kaum millenial usia produktif antara 17-35 tahun. Acara dipimpin Kbo Lantas Iptu G Windu Hadi, Selasa  (22/01/19).

Dalam kampanyr Millenial Road Safety Festival, Satlantas Polres Batu mengajak masyarakat pencinta radio RRI Malang untuk bersama-sama mewujudkan Kamseltibcarlantas di wilayah Kota Batu.

“Sengaja kami mengedepankan kaum millenial untuk tertib berlalu lintas menuju Indonesia Gemilang demi meminimalisir angka kecelakaan yang menimpa generasi muda,” jelasnya.

Ditambahkannya, sosialisasi ini dalam rangka mensukseskan  pelaksanaan Millenial Road Safety  Festival yang secara serentak dilaksanakan kepolisian  Polda Jatim hingga 17 Maret 2019. “Tujuan dari kegiatan ini bersama dengan seluruh lapisan masyarakat untuk bersama sama peduli keselamatan kaum millenial serta mengajak mereka untuk menjadi pelopor tertib berlalu lintas menuju zero accident,” jelasnya.

Advertisement

Iptu Windu Hadi menambahkan, alam mensosialisasi kegiatan ini pihaknya juga mengajak seluruh komponen masyarakat untuk lebih peduli akan pentingnya keselamatan berlalu lintas demi menyelamatkan anak bangsa. (fik/ono)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas