Kota Batu

Nyamar Wisatawan, Warga Waru Rusuhi Kota Wisata Batu

Diterbitkan

-

Kasubag Humas AKP Suriyanto tunjukkan BB saat rilis. (Karel)

Memontuk Kota Batu—Menyamar jadi wisatawan, warga Kecamatan Waru Sidoarjo inisal KJ (45) curi beberapa barang berharga dan kendaran roda empat milik wisatawan yang kunjungi Kota Batu.

Aksi pelaku dilakukan sejak November 2017 silam, pertama tanggal 19 kemudian 31 November 2017 dibeberapa tempat wisata. Dengan alat besi untuk mencungkil pintu.

“Korban beraksi sendirian, sasarannya wisatawan. Modusnya menyamar menjadi pengunjung dan memarkirkan mobil mewahnya disamping sasaran, ” jelas AKBP Budi Hermanto Kapolres Batu, Senin (19/2/2018).

Dari aksinya, pelaku berhasil meraup uang senilai Rp 13 juta, 1 laptop dan beberapa berkas penting seperti ATM, baju dll.

Advertisement

Menurut AKP Supriyanto Kasubag Humas Polres Batu pelaku ditangkap seusai anggotanya mencurigai aksi korban serta plat nomor palsu yang dipasang di mobilnya. Bahkan ada rekaman CCTV yang dicurigai bahwa itu adalah KJ.

Saat diamankan pelaku ada di rumah kosnya yang terletak di Desa Sanggrahan seminggu lalu. Menurut pelaku aksi pencuriannya dilakukan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Bukan hanya Kota Batu, pelaku mengaku juga kerap melakukan di kota lain seperti Banyuwangi dan Bali.

“Atas perbuatanya pelaku dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara, ” pungkasnya. (lih/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas