Kota Malang

Pertamina Gandeng Polinema Berikan Peluang Kerja Sebelum Lulus

Diterbitkan

-

Pertamina Gandeng Polinema Berikan Peluang Kerja Sebelum Lulus

Selain itu, Luchis menyampaikan, Polinema menargetkan daya serap lulusan tahun 2019 mencapai 60-70 persen. Menurutnya, target ini memiliki peluang tinggi, sebab saat mahasiswa magang, beberapa perusahaan langsung menawarkan dan merekrutnya.

Selain itu, munculnya start up baru mampu mengubah mindset mahasiswa, dari pencari kerja menjadi enterpreneur untuk membuka lapangan kerja.

“Tak semua mahasiswa terobsesi mencari kerja. Malah membuat pekerjaan, meski kecil namun dia menjadi bosnya,” tandas Luchis.

Civitas Akademika Polinema memberikan cinderamata kepada utusan PT. Pertamina (Persero). (rhd)

Civitas Akademika Polinema memberikan cinderamata kepada utusan PT. Pertamina (Persero). (rhd)

Saat ini, Pertamina konsen dalam pembangunan kilang di Tuban, Cilacap, Balikpapan, dan daerah sekitarnya. Untuk itu, Pertamina butuh sekitar 372 lulusan D3 dan D4 Politeknik se-Indonesia. Salah satunya Polinema yang diharapkan bisa bergabung dengan Pertamina.

“Sosialisasi ini untuk mengedukasi bagaimana kriteria SDM yang dibutuhkan Pertamina. Sehingga mahasiswa Polinema mampu mempersiapkan diri. Sehingga tahun ini lulusan Polinema bisa lebih banyak. Pasalnya, selama ini kebutuhan SDM Pertamina terbanyak dari Jawa,” terang Fithriani, SE, MM, Officer Recruitment HR Management Service PT Pertamina (Persero).

Advertisement

Dalam perekrutannya, Pertamina lebih mengedepankan kesesuaian skill dengan jenis pekerjaan yang dibutuhkan.

“Jadi bukan berapa jumlahnya. Tapi lebih pada kesesuaian skill. Sekaligus mitigasi agar tidak terjebak dalam modus penipuan yang sedang marak. Yang penting untuk diperhatikan, Pertamina tidak pernah membebankan biaya tiket, biaya asuransi, dan lainnya yang biasa digunakan dalam penipuan. Kalau ada, dipastikan itu bukan Pertamina,” tandas Fithri.

Informasi dalam rekuitmen bersama BUMN 2019, calon pekerja harus mengikuti seleksi nasional. Calon pekerja harus mendaftarkan diri dan mengikuti tes berbasis Computer Assisted Test (CAT). Untuk mencoba dalam prorgam Lowongan BUMN ini, calon pekerja Pertamina, ataupun BUMN lainnya yang ikut serta bisa mendaftarkan diri di Program Perekrutan Bersama (PPB). Link pendaftaran Lowongan Pertamina atau Perekrutan Bersama BUMN 2019 dapat diakses melalui https://rekrutbersama.fhcibumn.com (adn/yan)

 

Advertisement

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas