Surabaya

Siapkan Dana Hingga Rp 2 Miliar, Armuji Apresiasi Donatur

Diterbitkan

-

Siapkan Dana Hingga Rp 2 Miliar, Armuji Apresiasi Donatur

Memontum Surabaya – Kebakaran yang terjadi di Kapasan Dalam, Simokerto, Surabaya, pada pertengahan Desember tahun lalu, masih menyisakan derita bagi para korban.

Pasalnya, sejak kejadian tersebut, hidup para korban berubah drastis. Tak ada tempat tinggal, apalagi baju-baju dan perabot yang layak seperti dulu yang telah lenyap bersamaan dengan ludesnya rumah karena jago merah.

Hal itu sontak membuat kalangan DPRD Surabaya tak tinggal diam. Salah satunya Ketua DPRD Surabaya, Armuji melakukan sidak ke lokasi demi memastikan kondisi rumah terdampak dan para korban. Sebanyak 17 rumah terdampak hanya menyisakan puing-puing dan rincinya 9 rumah terbakar sebagian dan 8 rumah terbakar total.

APRESIASI : Ketua DPRD Kota Surabaya Armuji Sidak Lokasi Para Korban Kebakaran di Kapasan Dalam Simokerto dan Apresiasi Donatur siapkan dana hingga 2 Miliar, Selasa (12/2)

APRESIASI : Ketua DPRD Kota Surabaya Armuji Sidak Lokasi Para Korban Kebakaran di Kapasan Dalam Simokerto dan Apresiasi Donatur siapkan dana hingga 2 Miliar, Selasa (12/2)

Ketua DPRD Surabaya yang disambut oleh Ketua RW 08 Kapas Dalam, Djaja Soecianto dan Ketua Paguyuban Masyarakat, Tionghoa Surabaya Liem Ou Yen pun berkeliling di Gang Dalam I dan II, melihat secara langsung rumah-rumah kokoh yang kini tinggal puing-puing saja. “Ini rumah tinggal permanen, bangunannya sebenarnya kokoh, apalagi banyak bangunan lama,” kata Armuji, Selasa (12/2/2019).

Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas Sosial pun telah berjanji memberikan bantuan. Sejumlah dana digelontorkan dalam program Rehabilitasi Sosial Daerah Kumuh (RSDK) yang menyasar warga tak mampu, korban kebakaran di Kapasan Dalam juga tak luput dari cipratan program besutan pemkot itu. Namun, politisi PDI Perjuangan ini menyayangkan karena program RSDK tidak tersebar dengan merata.

Advertisement

“Ada 17 rumah yang terdampak, tapi yang mendapat bantuan hanya 10 orang. Nah, ini kan juga harus dibantu dengan merata. Sebab, memang benar-benar ludes semua barang disana, bantuan sangat dibutuhkan untuk membangun rumah-rumah itu,” ungkapnya.

 

Laman: 1 2 3

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas