Sidoarjo

Expander Tabrak 4 Motor, Penyidik Laka Lantas Belum Tetapkan Tersangka

Diterbitkan

-

Expander Tabrak 4 Motor, Penyidik Laka Lantas Belum Tetapkan Tersangka

Memontum Sidoarjo – Tim penyidik Unit Laka, Satuan Lantas, Polresta Sidoarjo belum menetapkan sopir mobil Mitsubishi Expander putih bernopol W 1406 VC, Utsman Ihsan (66) warga Desa Seruni, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo. Mantan Ketua DPRD Sidoarjo 1999-2004 yang sekaligus juga mantan Calon Bupati Sidoarjo Tahun 2015 ini, juga sudah menjalani tes urine.

“Memang dia (sopir expander) kemarin sudah menjalani tes urine. Tapi hasilnya negatif,” terang Kasat Lantas, Polresta Sidoarjo, Kompol Fahrian Saleh Siregar kepada Memontum, Kamis (03/01/2019).

Saat ini, lanjut Fahrian untuk sementara tim penyidik Unit Laka, Satuan Lantas, Polresta Sidoarjo belum menentukan siapa tersangka dalam kecelakaan beruntun itu. Hal ini disebabkan masih dalam proses pemeriksaan dan penyidikan.

“Untuk sementara dia diperiksa saja. Karena kemarin sakit,” tegasnya.

Advertisement

Hal yang sama disampaikan, Kanit Laka, Satuan Lantas Polresta Sidoarjo, AKP Sugeng SL. Menurutnya hingga kini masih dalam tahap pemeriksaan.

“Mohon waktu masih dalam tahap pennyidikan,” ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, kecelakaan beruntun terjadi JL Raya Desa Tanggul, Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo, Rabu (02/01/2019). Dalam kecelakaan yang melibatkan 4 motor dan sebuah mobil Mitsubishi Expander ini, menyebabkan seorang guru tewas di lokasi kejadian. Sedangkan 4 korban lainnya mengalami luka-luka dilarikan ke Rumah Sakit Yapalis, Krian.

Kini, pengendaara mobil Expander yang berhenti usai menabrak penjualan Gypsum itu, diperiksa Unit Laka Satuan Lantas Polresta Sidoarjo. Sedangkan 4 motor dan mobil Expander yang ringsek di bagian depannya diamankan sebagai barang buktinya.

Advertisement

Baca : Expander Putih Tabrak 4 Motor, Seorang Guru Olahraga Tewas, 4 Terluka

Berdasarkan datanya kecelakaan ini melibatkan sebuah mobil Expander bernopol W 1406 VC yang dikendarai Utsman Ihsan (66) warga Desa Seruni, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo. Lawannya adalah empat motor yang ditabrak dari arah berlawanan.

Keempat motor yang ditabrak itu, diantaranya Honda Vario bernopol W-5202-ZZ yang dikendarai Ferry Febrianto (23), guru olahraga asal Desa Ketimang, Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo, motor Honda Megapro bernopol W 3709 BO yang dikendarai Ahmad Miftakhul Ilmi (24) pemuda asal Desa Lebaniwaras, Kecamatan Wringinanom, Gresik, Honda Revo bernopol W 2890 NP yang ditumpangi Mustakim (49) warga Tawangsari, Simoketawang, Sidoarjo dan Honda CB bernopol S 2569 HM yang dikendarai Dian Ahmad (29) yang berboncengan dengan Wahyudi (29) warga asal Jetis, Mojokerto. Sedangkan kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. (Wan/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas