Kabupaten Malang

Aset BUMDes Tawangsari Ketawang Gondanglegi Melonjak Drastis

Diterbitkan

-

Pusat grosir Desa Tawang Gross. (H.Mansyur Usman/Memontum.Com)

10 Bulan Raup Keuntungan Rp 47 Juta

 

Memontum Malang – Belum genap 2 tahun berdiri, aset BUMDes Tawangsari Desa Ketawang Kecamatan Gondanglegi mencapai lonjakan sangat drastis hingga ratusan juta rupiah. Tak hanya itu, dalam kurun waktu selama 10 bulan, BUMDes yang berdiri tgl 12-3-2017 ini, berhasil raup keuntungan sebesar Rp 47 juta.

H Syaiful Arif SE MM, komisaris BUMDes Tawangsari memaparkan, keberhasilan, tersebut tanpa lepas dari beberapa resep. Seperti, tata kelola, dorongan eksternal dari lingkungan kawasan pendidikan, pondok pesantren dan warga sekitar.

H Syaiful Arif SE MM Kepala Desa Ketawang Gondanglegi. (H.Mansyur Usman/Memontum.Com)

H Syaiful Arif SE MM Kepala Desa Ketawang Gondanglegi. (H.Mansyur Usman/Memontum.Com)

Selanjutnya juga terkait program bantuan pemerintah untuk warga miskin. Itu karena masih ada beberapa desa yang belum siap sarana. “Untuk sementara ini masih ambil di Tawang Gross, ” ujar Syaiful Kamis (7/2/2019) siang tadi.

Tambah sosok yang juga Kepala Desa Ketawang ini, dengan asumsi keuntungan pihaknya ambil antara 3 hingga maksimal 5 %.

Advertisement

“Kita juga terapkan pola penjualan berjenjang, artinya, semakin banyaknya barang yang dibeli, harganya semakin murah. Dengan pola itu, banyak pedagang yang belanja di Tawang Gross, ” ulasnya.

Disinggung terkait tambahan usaha ke depan, selain akan merintis usaha pertanian juga dalam wisata Kafe kebun tebu. Pasalnya, di desa berpenduduk sekitar 4000 jiwa ini potensi tanaman tebu.

Terlepas dari itu, pihaknya juga ada rencana menjalin kerjasama dengan pihak SMAN 1 Gondanglegi untuk persediaan lapangan parkir.

“Selama ini di SMAN 1 Gondanglegi belum ada lapangan parkir, karenanya kami ajak bekerjasama dengan BUMDes untuk persediaan lapangan parkir,” tandasnya.

Advertisement

Akhirnya, Syaiful berharap, BUMDes ini terus berkembang. Selain memberikan kontribusi kepada masyarakat baik dari segi keuntungan,maupun sisi manfaat sosialnya.

Sementara, Basori, Manajer Tawang Gross menjelaskan, ada beberapa unit yang ia kelola seperti, jalin matra, air bersih, sampah, rekening listrik dan jasa transaksi perbankan. “Semua unit masih jadi satu di Tawang Gross, ” pungkasnya. (sur/oso)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas