Lumajang

dr.Buntaran: Terapi Lien Ting Kung Menunjang program pemerintah.

Diterbitkan

-

Memontum Lumajang— Pembukaan Gebyar Ling Tien Kung dan HUT Sasana(Tempat) Alun – Alun Sae ke – 1, di Alun – Alun Lumajang ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Plt. Bupati, Sabtu (28/4/2018)

Dalam sambutannya Plt Bupati dr. Buntaran Supriyanto, M.Kes. menyampaikan bahwa keberadaan terapi Ling Tien Kung(empet-empet anus) di Lumajang ini sudah banyak peminatnya. Banyak manfaat yang didapat dari Ling Tien Kung, Jika semula sakit – sakitan badannya, maka dengan mengikuti senam ini akan diarahkan sampai menjadi sembuh dan sehat.

Lien Tien Kung ini tidak membeda-bedakan agama, suku, golongan dan profesi, baik yang masih aktif bekerja, pensiunan atau lansia, laki – laki, perempuan, tua atau muda.

“Mereka semua bergabung bersama dalam latihan terapi Ling Tien Kung di beberapa sasana yang ada di Lumajang,” Kata Buntaran yang di informasikan Humas Pemkab, Minggu(29/4/2018)

Advertisement

Dengan Terapi Ling Tien Kung yang menderita sakit menjadi sembuh dan sehat, Terapi Lien Ting Kung dapat menunjang program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, sejalan dengan program Pemerintah Kabupaten Lumajang dalam membangun masyarakat yang sejahtera dan bermartabat.

“Saya pribadi mengapresiasi terapi LTK ini, dengan gerakan sederhana tapi hasilnya cukup bagus bagi kesehatan, terutama untuk para lansia”, ungkapnya.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Lumajang, Drs. Gawat Sudarmanto, berharap dengan adanya kegiatan LTK ini dapat mewujudkan masyarakat sehat tanpa obat serta dapat membantu pemerintah mewujudkan masyarakat sehat.

Panitia, penyelenggara, Dra. Suhartini, MM.,
melaporkan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah mengenalkan terapi Ling Tien Kung pada masyarakat umum di Kabupaten Lumajang agar sehat jasmani dan rohani.

Advertisement

Peserta senam kesehatan Lien Ting Kung berasal dari sasana yang ada di Kabupaten Lumajang, yang berjumlah 12 sasana, dan 370 orang, organisasi wanita 250 orang, OPD terkait 11 OPD perwakilan 44 orang, perwakilan anggota dari Kabupaten Situbondo, Probolinggo, Pandaan, Malang, Tulungagung, Surabaya dan Gresik. (adi/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas