Surabaya

Jogo Suroboyo, Dishub Kenalkan Fasilitas Pemkot

Diterbitkan

-

Jogo Suroboyo, Dishub Kenalkan Fasilitas Pemkot

Memontum Surabaya – Program pembinaan keselamatan lalu lintas tengah dijalankan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya. Dengan cara mengadakan city tour, Dishub memperkenalkan fasilitas yang dibuat oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya. Dishub Surabaya sekarang ini gencar mengadakan sosialisasi kepada masyarakat untuk turut serta Jogo Suroboyo dengan menaati peraturan lalu lintas.

“Hari ini kami sosialisasikan fasilitas Pemmerintah Kota Surabaya, seperti command center 112, zebra cross, tombol penyebrangan. Tujuannya agar siswa dapat memanfaatkan fasilitas tersebut,” kata Staff Pengawasan dan Pengendalian Lalu Lintas, Sartono di Taman Bungkul, Selasa (12/3/2019).

MEMPERKENALKAN : Kenalkan Fasilitas Pemkot Pada Siswa Program pembinaan keselamatan lalu lintas tengah dijalankan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya, Selasa (12/3/2019)

MEMPERKENALKAN : Kenalkan Fasilitas Pemkot Pada Siswa Program pembinaan keselamatan lalu lintas tengah dijalankan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya, Selasa (12/3/2019)

Program ini lebih ditekankan kepada para siswa. Dengan pemahaman yang telah diberikan pihak Dishub, diharapkan setiap siswa akan mempunyai perasaan untuk menjaga keselamatannya selama di jalan raya.

Sartono mengungkapkan, jika Dishub akan terus mengadakan sosialisasi ini kepada masyarakat. Pasalnya kegiatan yang sudah berlangsung selama tiga tahun ini, sudah membuahkan hasil. Dengan melihat masyarakat yang menaati peraturan lalu lintas.

Sosialisasi tersebut dilakukan untuk siswa SD, SMP, dan masyarakat umum. “Hingga bulan Maret ini, kami sudah memberikan sosialisasi di enam sekolah dasar, enam SMP, dan tiga masyarakat umum,” ujarnya.

Advertisement

Bentuk sosialisasinya pun berbeda-beda, jika di SD dengan city tour, SMP menggunakan metode materi dalam kelas, dan untuk masyarakat umum dengan mengadakan sosialisasi di kecamatan atau kelurahan yang bersamaan dengan jasa marga untuk keterangan asuransi.

 

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas