Banyuwangi

Ketua DPRD Banyuwangi, Buka Turnamen Sepak Bola Sumbergondo Cup

Diterbitkan

-

Ketua DPRD Banyuwangi, I Made Cahyana Negara (baju kotak-kotak dan bertopi merah) ketika memberi sambutan dan membuka Banteng Sumbergondo Cup

Memontum Banyuwangi—- Ketua DPRD Banyuwangi, I Made Cahyana Negara membuka turnamen sepak bola Banteng Sumbergondo Cup ke 2. Turnamen sepak bola yang diikuti 108 klub sepak bola ini, diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT PDI Perjuangan.
Dalam sambutannya, I Made Cahyana Negara mengatakan, turnamen sepak bola ini diselenggarakan selain memperingati HUT PDI Perjuangan juga untuk mencari bibit-bibit sepak bola Banyuwangi.


“Dengan turnamen ini, akan muncul bibit-bibit muda pesepak bola,”kata ketua DPRD Banyuwangi, Kamis (25/1/2018) sore seusai membuka Banteng Sumbergondo Cup.

Menurut Made, dulu di Kecamatan Glenmore ini, ada pemain sepak bola yang terkenal, dan menjadi pemain Nasional yakni Hendro Kartiko, sejak Hendro Kartiko pensiun, tidak ada penggantinya, siapa tahu, dengan digelarnya turnamen Banteng Sumbergondo Cup ini, akan mencul Hendro Kartiko baru.

“Dulu, di Kecamatan Glenmore ini, lahir pemain sepak bola nasional yaitu Hendro Kartiko. Namun sejak hendro kartiko pensiun, tidak ada lagi pemain asal Banyuwangi yang memperkuat PSSI,” ungkap Made, yang juga ketua DPC PDI Perjuangan.

Harapan Made, tujuan diselenggarakan turnamen sepak bola Sumbergondo Cup ini, selain mencari bibit sepak boka, juga untuk menghibur masyarakat Kecamatan Sumbergondoh, serta mengolahragakan masyarakat, dan memasyarakat olah raga.
“Turnamen ini juga untuk menghibur masyarakat Kecamatan Sumbergondo, serta memasyarakat olah raga dan mengolahragakan masyarakat,” katanya.

Advertisement

Made menambahkan, Banteng Sumbergindo Cup ini, diikuti sebanyak 108 klub sepak bola. Disamping itu dalam turnamen ini akan dipantau tim seleksi dari Persewangi. Nantinya, lanjut Made, dirinya akan menyelenggarakan turnamem sepak bola diseluruh kecamatan yanh ada di Banyuwangi.

“Turnamen sepak bola ini, juga dipantau oleh tim seleksi dari Persewangi, siapa tau dari peserta ini ada yang masuk skuad persewangi. Nantinya, turnamen seperti akan kami selenggarakan di beberapa Kecamatan,” tambahnya.

Sementara Camat Glenmore, Didik Suharsono mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih sekali adanya turnamem Banteng Sumbergondo Cup ini. Dengan adanya turnamen ini, nantinya akan muncul pemain yang handal, dan menjadi profesional.

“Semoga dengan turnamen sepak bola yang diselenggarakan oleh PDI Perjuangan ini mampu membuahkan pemain yang handal dan menjadi nasional,” kata Camat Glenmore.

Advertisement

Acara pembukaan turnamen Banteng Sumbergondo Cup ini, yang dibuka oleh ketua DPRD Banyuwangi, I Made Cahyana Negara, juga dihadiri Muspika Kecamatan Glenmore. Serta disaksikan oleh warga Kecamatan Glenmore. (tut/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas