Jombang

Bupati Nyono Buka Pameran Pendidikan 2018

Diterbitkan

-

Memontum Jombang– MGMP SMA- SMK Kabupaten Jombang gelar pameran pendidikan, mengambil tema ‘Membimbing Anak Bangsa Menggapai Asa dan Cita cita’ dihadiri oleh Bupati Jombang Nyono Suharli Wihandoko didampingi Wakil Ketua DPRD di GOR (Gedung Olah Raga) Kabupaten Jombang, Rabu (17/1).
Pameran pendidikan 2018 diikuti oleh 110 perguruan tinggi se Jawa Timur dan dibanjiri oleh siswa SMA se Kabupaten Jombang.
Panitia penyelenggara Saidun menyampaikan, tujuan kegiatan pameran ini demi cita cita anak bangsa. “Sebagian dari tugas kami selain bimbingan konseling, juga wujud kami mengabdi kepada negeri ini. Sebanyak 110 perguruan tinggi yang respon merupakan salah satu kegiatan luar biasa untuk aktifitas siswa yang perlu bimbingan agar mempunyai kesiapan dalam melangkah meneruskan ke jenjang perguruan tinggi,” jelasnya.
Perlu diketahui, hari pertama digelar pameran, sebanyak 5 ribu siswa SMA , SMK, Aliyah se Jombang membanjiri pameran tersebut.
Bupati Jombang dalam sambutannya menjelaskan, pameran pendidikan menjadi sarana yang luar biasa bagi siswa yang membutuhkan informasi tentang perguruan tinggi. “Dengan adanya pameran pendidikan siswa mudah mendapatkan informasi,” ujarnya.
Bupati minta agar para siswa mampu manfaatkan dengan sebaik baiknya. “Kepada adik adik siswa se Jombang bisa mendapatkan informasi se jelas jelasnya,” ujarnya.
Kegiatan ini, lanjut Bupati,  merupakansalah bukti pemerintah peduli terhadap pendidikan, karena APBD di wajibkan mengalokasikan anggaran pendidikan.
“Jombang banyak prestasi, di Dinas Pendidikan Kabupaten Jombang khususnya, sebanyak 137 penghagaan yang sudah didapat, diantaranya penghargaan Adiwiyata mandiri, Adiwiyata propinsi dan Adiwiyata nasional. Mudah mudahan Kabupaten Jombang mampu mencetak generasi sebagai pemimpin di masa mendatang. Semoga apa yang dicita citakan oleh siswa diterima dan dikabulkan oleh Allah SWT dan mudah mudahan pameran yang diadakan selama 2 hari berjalan lancar dan sukses,” tandas Bupati.
Achmad Taufik dari Biro Kemahasiswaan dan Humas Universitas Wijaya Kusuma Surabaya menyambut baik diadakan pameran tersebut. “Ini sangat manfaat bagi uviversitas kami. Pameran di Jombang lebih meriah, dan siswa siswanya lebih aktif berinterksi mengambil moment tersebut,” jelasnya.
Fara Meidina, siswa kelas 12 IPS SMAN I Jombang mengatakan, dengan adanya pameran pendidikan, tentu sangat membantu bagi semua siswa yang akan melanjutkan ke universitas.
Menurut Fara, pameran pendidikan  diselenggarakan untuk mengetahui tentang universitas yang vaforit. “Karena saat ingin berjuang dan sukses kedepannya dengan memilih universitas vaforit,  akan mampu membimbing saya untuk mencapai apa yang saya cita citakan,” jelasnya. (wis/ono)
Advertisement
Lewat ke baris perkakas