Pemerintahan

Berlangsung Haru, Pisah Sambut Kapolres Bangkalan Diiringi Isak Tangis

Diterbitkan

-

Pelepasan Mantan Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan di Mapolres Bangkalan
Pelepasan Mantan Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan di Mapolres Bangkalan

Memontum Bangkalan – Pelepasan mantan Kapolres Bangkalan AKBP Boby Paludin Tambunan berlangsung haru. Dalam Upacara pisah sambut ini, ia menangis saat menyampaikan sambutan terakhirnya dihadapan ratusan personil Polres Bangkalan.

Posisinya kini digantikan oleh AKBP Rama Samtama Putra mantan Kasubdit III Ditreskrimsus Polda Jatim. Dalam acara pisah sambutnya ini, Boby optimis Bangkalan bisa menjadi zona hijau di tangan pimpinan baru Polres Bangkalan.

” Saya yakin Bangkalan bisa menjadi zona hijau dibawah kepemimpinan beliau, saya juga minta maaf atas segala kesalahan saya dan keluarga selama ini,” ucapnya dengan terisak dan menyeka air matanya.

Dikatakan, Bangkalan merupakan kabupaten yang membuatnya betah dengan adat yang menjunjung tinggi nilai kesopanan dan saling menghormati. Bahkan, pria yang telah bertugas selama 18 bulan ini mengaku warga Bangkalan sangat ramah dalam bersosialisasi.

Advertisement

Sementara itu, Kapolres Bangkalan AKBP Rama Samtama Putra menyampaikan akan bekerja maksimal dan akan meneruskan program unggulan yang ada. Ia juga optimis dapat membawa Bangkalan menuju zona kuning dan hijau.

“Saya akan meneruskan program unggulan yang sudah dibawa oleh pak Boby, mudah-mudahan dapat menyamai beliau. Saya optimis, Bangkalan akan bisa menuju zona kuning dan selanjutnya menjadi hijau,” terangnya.

Diketahui, dalam pelaksanaan pisah sambut ini juga dilakukan prosesi pedang pora. Tak hanya itu, puluhan santri juga turut dihadirkan dalam kegiatan pisah sambut ini. (Isn/nhs/yan)

 

Advertisement
Advertisement
Lewat ke baris perkakas