Kota Malang

Wali Kota Sutiaji Akan ‘Cuci Otak’ OPD Kota Malang

Diterbitkan

-

Memontum Kota Malang – Wali Kota Malang, Sutiaji, berencana ‘cuci otak’ semua jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Malang. Hal tersebut disampaikannya usai ikuti Rapat Koordinasi (Rakor) virtual pencegahan tindak pidana korupsi bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI, Kamis (02/09) dari Ngalam Command Center (NCC) Balai Kota.

“Tadi saat rakor, Jawa Timur memang disorot, ada keprihatinan atas kejadian Bupati Probolinggo. Lalu ada beberapa sampling titik rawan korupsi juga yang disampaikan selain Probolinggo, seperti Nganjuk dan Jember,” terang Sutiaji.

Baca Juga:

Kemudian masalah manajemen di lingkungan Aparatur Sipil Negara (ASN) juga menjadi sorotan bersama.

“Maka insyaallah untuk implementasinya, dalam minggu depan akan kita kumpulkan semua. Mulai OPD, badan, sampai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) juga akan kita kumpulkan,” terangnya.

Advertisement

Ia juga menegaskan akan makin menguatkan moral para ASN dengan berbagai program. Salah satu yang paling ditonjolkan orang nomor satu di Kota Malang tersebut adalah program ‘cuci otak’.

“Bulan depan, Oktober 2021 kita akan lakukan ‘cuci otak’ kepada semua ASN di OPD. Nanti para istrinya juga harus diajak,” tegasnya.

Hal ini dilakukan Wali Kota pecinta bulu tangkis tersebut, demi penegakan sikap anti korupsi.

“Kita ajak semua dalam rangka untuk kelembagaan, dan dari segi moral kita kuatkan. Sehingga tidal ada wilayah-wilayah yang lobang untuk menjadi celah dimasuki tindakan korupsi,” kata Sutiaji. (hms/mus/ed2)

Advertisement
Advertisement
Lewat ke baris perkakas