Sidoarjo

Butuh Ongkos Pulang ke Kediri, Nekat Curi Rokok di Warkop

Diterbitkan

-

Tersangka pencurian, Nurdiansyah saat digelandang petugas polisi Polsek Jabon. (gus)

Memontum Sidoarjo—-Nurdiansyah alias Pendek (21) pria pengangguran asal Desa Larangrejo RT 01 RW 02 Kecamatan Kandat, Kediri, Kamis (16/11/2107) pagi. Digelandang ke Polsek Jabon, lantaran dia kepergok mencuri rokok di warung kopi milik Bambang Harianto (27) warga Desa Tambak Kalisogo RT 01 Rw 01 Kec. Jabon. Kini pun, dia meringkuk di balik jeruji sel Mapolsek Jabon.

Kanit reskrim Jabon, Ipda Deddy SC S MH menjelaskan, ada hari Rabu 15 November  2017 sekitar pukul 06.30 Wib. Pelaku ini, menumpang truk pasir dan turun di Desa Kedungcangkring. Setelah itu, dia sendirian berjalan kaki menuju ke timur Desa Tambak Kalisogo. Setibanya di Tempat Kejadian Perkara, pelaku langsung membuka jendela warung kopi dengan menggunakan tangan.

“Setelah pelaku ini berhasil membuka jendela, dan masuk ke dalam warung itu mengambil rokok berada di etalase kaca. Tidak lama berhasil membawa hasil curiannya, pelaku ini kabur menuju ke area TPA (Tempat Pembuangan Akhir ) sampah. Berdasarkan laporan korban, bersamaan petugas sedang patroli di kawasan itu. Langsung kami amankan, beserta barang buktinya dan digelandang ke Polsek Jabon untuk diperiksa lebih lanjut ,” ungkap Deddy.

Ditegaskan Deddy, ” Tersangka dijerat pasal 362 KUHP, tentang tindak pidana pencurian. Sebanyak 23 bungkus rokok berbagai macam merk disita sebagai barang bukti. Korban mengalami kerugian, diperkirakan mencapai Rp 450 ribu.”

Advertisement

 

Menurut keterangan tersangka Nurdiansyah kepada penyidik, dia nekat mencuri, karena butuh ongkos pulang ke rumah Kediri. “Selain itu, dia juga baru dipecat dari tempat pekerjaannya sebagai tukang cuci mobil di Bungurasih, Waru, Sidoarjo, ” ujarnya (gus/yan)

Advertisement
Lewat ke baris perkakas