Kediri

Ikhwan Harahap Kembali Pimpin DPD AMPI Kota Kediri

Diterbitkan

-

Ikhwan Harahap Kembali Pimpin DPD AMPI Kota Kediri

Memomtum Kediri – Ikhwan Harahap terpilih kembali menjadi ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kota Kediri pereode 2018 -2023. Ketua DPD AMPI Kota Kediri terpilih, Ikhwan Harahap mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya dan siap mengemban kepercayaan dan amanat yang diberikan.

” Kami bersama jajaran pengurus berjanji akan membawa AMPI Kota Kediri menjadi lebih baik dengan dukungan dari semua pihak, terutama para tokoh dan sesepuh AMPI Kota Kediri, ” kata Ikhwan usai musda di gedung DPD Partai Golkar Minggu (30/12/2018)

Lebih lanjut Ikhwan berjanji akan akan segera melaksanakan konsolidasi untuk menjalankan roda organisasi agar mampu menghasilkan generasi yang tangguh yang bermanfaat bagi masyarakat. ” AMPI Kota Kediri ke depan akan mengambil semboyan “Bangkit dan Melangkah, ” tegasnya.

Secara rinci Ikhwan menjabarkan, ia akan membuat strategi agar AMPI Kota Kediri Bangkit dan Melangkah, yang berarti AMPI Kota Kediri bangkit kembali dengan jiwa – jiwa muda yang penuh gelora, berwatak pembaharuan dalam kekaryaan dan berpihak pada kerakyatan. ” Melangkah untuk tampil di garis terdepan sebagai agent of change dengan cita-cita, semangat dan dinamika yang berkobar-kobar sebagai pelopor dalam mengibarkan panji–panji kebenaran dan keadilan.

Advertisement

Musda yang digelar digedung DPD Partai Golkar itu dihadiri Ketua DPD AMPI JawaTimur, Pranaya Yudha Mahardhika beserta jajaran, Ketua DPD Golkar Kota Kediri sekaligus sebagai Ketua Dewan Pembina DPD AMPI Kota Kediri, Juwito, SPd dan Pengurus Partai Golkar Kota Kediri

Selain itu Ketua DPD KNPI Kota Kediri, Reza Darmawan, para Ketua OKP di Kota Kediri, para mantan ketua AMPI periode sebelumnya, Drs. Sulchan M Nur, M.Si dan Drs. Agung Pribadi.

Sedangkan perwakilan dari Pemerintah Kota Kediri, Kepala Disbudparpora Drs. Nur Muhyar dan Kepala Kantor Kesbangpol Tanto Wijohari, SPd. SH. (aji/mid/yan)

Advertisement
Advertisement
Lewat ke baris perkakas