Kota Malang

Asah Ketajaman Menembak

Diterbitkan

-

Kapolres Malang Kota AKBP Dr Hoiruddin Hasibuan SH MH dan Kapolsekta Sukun Kompol Anang Tri Hananta SH saat mengasah kembali ketrampilan menembaknya. (Ist)

Memontum Malang–Dalam melatih ketajaman dan ketangkasan dalam menembak, Kapolres Malang Kota AKBP Dr Hoiruddin Hasibuan SH MH bersama anggotanya, Selasa (24/10/2017) pagi, melakukan latihan menembak di lapangan tembak Karel Satsuitubun Satuan Brimob Ampel Dento Malang. Ratusan anggota Polres Malang Kota dan Polsekta jajaran ikut andil dalam mengasah kembali ketrampilan menembak agar semakin jitu dan tepat sasaran.

 

“Tentunya latihan menembak dalam rangka semakin memingkatkan profesionalisme anggota ini terus dilakukan setiap 6 bulan sekali. Dengan latihan menembak ini diharapkan semua anggota yang bertugas di lapangan agar lebih profesional lagi dalam penggunaan senjata api. Karena tugas-tugas ke depan lebih berat lagi dalam menjaga stabilitas Kamtibmas, agar Kota Malang selalu kondusif,” ujar AKBP Hoiruddin melalui Kasubag Humas Ipda Ni Made Seruni Marhaeni.

 

Advertisement
Bripda Clara anggota Reskrim Polsekta Kedungkandang. (ist)

 

Anggota Polwan juga ambil dalam latihan ini. Salah satunya adalah Bripda Clara, anggota Reskrim Polsekta Kedungkandang. Polwan berwajah cantik ini terlihat cukup serius dalam melatih kembali keahlian menembaknya.

“Dengan mengasah kembali ketrampilan dalam menembak, diharapkan semua anggota semakin profesional. Dengan latihan ini dibutuhkan kesiapan, kesigapan dan memapuan personil dalam menggunakan senjata api agar tidak terjadi salah prosedur atau salah sasaran,” ujar AKBP Dr Hoirudin.

 

Advertisement

Para perwira Polres Malang Kota dari semua satuan dan juga para Kapolsekta dan para Kanit serta anggota ikut andil dalam latihan ini. Dari data yang diperoleh sebanyak 120 personil melakukan latihan yang langsung di pimping AKBP Dr Hoirudin Hasibuan .

 

“Kegiatan rurin setiap semester 6 bulan sekali untuk melatih ketrampilan menembak khususnya petugas Operasional di lapangan. Terutama anggota Sat Reskrim, Intel, Sabhara dan Sat Lantas baik Polres maupun jajaran Polsek,” ujar Ipda Marhaeni menambahi. (gie/yan)

Advertisement
Advertisement
Lewat ke baris perkakas